10 Cara Mendapatkan Uang Dari Instagram Tanpa Modal

Bagaimana cara mendapatkan uang dari Instagram? Emang bisa? Jawabannya bisa banget loh, dan nyaris tanpa mengeluarkan modal sepersenpun. Kamu cukup bermodalkan sebuah smartphone serta koneksi Internet yang memadai. Sangat menarik bukan?

Sebelum membahas cara mendapatkan uang dari Instagram tanpa modal, ada hal menarik yang patut kamu ketahui terlebih dahulu dari Instagram, yaitu jumlah pengguna Instagram di Indonesia ternyata terbanyak keempat di dunia loh, yaitu berjumlah 56 juta orang pada tahun 2018 seperti dikutip dari The Next Web.

Berikut urutan dan rinciannya:
  1. AS: 120 juta
  2. Brazil: 61 juta
  3. India: 59 juta
  4. Indonesia: 56 juta
  5. Turki: 34 juta
Wow sungguh angka yang sangat besar kan? Jadi kamu jangan sia-siakan akun Instagram kamu yang hanya kamu gunakan sebagai ajang narsis, pamer, kepoin kehidupan orang dan iseng-iseng saja, tapi sekarang kamu bisa memanfaatkannya sebagai ladang bisnis untuk mendapatkan penghasilan. Seperti kata pepatah bukankah dimana ada keramaian disitu pasti ada peluang bisnis?

Nah tidak hanya didunia nyata atau offline saja kata-kata ini berlaku, akan tetapi dikehidupan maya pun kata-kata ini juga berlaku yaitu di sosial media Instagram karena jumlah pengguna Instagram cukup ramai di Indonesia. Kamu bisa mendapatkan uang dari Instagram dengan mudah tanpa modal.

Untuk mendapatkan uang dari Instagram bukan lah hal yang baru lagi di Indonesia, banyak yang telah membuktikannya dan menikmati hasil nya. Mereka bisa mendapatkan penghasilan mulai dari ratusan ribu sampai ratusan juta rupiah perbulannya hanya dengan memanfaatkan akun Instagram miliknya.

Cara Mendapatkan Uang Dari Instagram Tanpa Modal

Lantas seperti apa cara mendapatkan uang dari Instagram yang dari tadi membuat kamu penasaran ingin segera mengetahuinya? Seperti dilansir dari berbagai sumber dan dari pengalaman aku sendiri dalam memanfaatkan akun Instagram aku untuk mempromosikan bisnis aku, berikut cara mendapatkan uang dari Instagram tanpa modal dengan mudah.

Cara Mendapatkan Uang Dari Instagram Tanpa Modal


1. Perbanyak Followers


Cara yang pertama agar kamu bisa secepatnya mendapatkan uang dari Instagram adalah memperbanyak dulu jumlah followers akun Instagram kamu. Bila jumlah followers akun Instagram kamu sedikit, sudah pasti kamu tidak dikenal banyak orang, dan apa yang kamu bagikan tidak akan dilihat oleh banyak orang.

Lalu bagaimana cara memperbanyak followers Instagram? Nah cara memperbanyak followers Instagram sudah aku tulis secara lengkap pada artikel cara menambah followers Instagram ini. Silahkan dibaca dan di praktek kan cara-cara yang ada di artikel tersebut untuk memperbanyak followers akun Instagram kamu.

2. Menjadi selebgram


Apa itu selebgram? Selebgram adalah selebriti Instagram. Bisa dikatakan orang atau pengguna Instagram yang jumlah followers nya banyak. Setiap saat apa pun yang dia posting selalu ramai dengan komentar dan like. Serta dia juga bisa mempengaruhi para followers nya, seperti membuat para followers nya meniru apa yang dia perbuat.

Nah oleh karena itu lah banyak produk dan brand tertarik untuk memasang iklan (endorse) pada akun selebgram tersebut agar produk nya dikenal banyak orang. Bayarannya pun sungguh menggiurkan, ada yang sekali endorse dibayar ratusan ribu, hingga jutaan rupiah tergantung jumlah followers serta faktor lainnya.

Tertarik ingin mendapatkan uang dari Instagram dengan menjadi selebgram? Lihat caranya pada artikel cara menjadi selebgram mendadak. Pada artikel tersebut sudah dijelaskan bagaimana cara menjadi selebgram dari a-z. Baca dan praktek kan caranya.

3. Berjualan di Instagram


Orang yang berjualan di Instagram pasti sering banget kamu temui di Instagram saat kamu membuka akun Instagram, baik itu teman-teman kamu, akun-akun brand yang kamu ikuti dan lain-lain. Bila jumlah followers kamu sudah banyak, kamu bisa memanfaatkannya untuk berjualan produk kamu di Instagram juga, atau kamu bisa membuat akun khusus untuk berjualan.

Tak punya produk sendiri untuk dijual di Instagram? Tenang kamu tak perlu kuatir, yang penting ada niat dan usaha kamu bisa kok jualan produk orang lain, misal menjadi dropship atau reseller produk orang. Untuk produknya sendiri kamu bisa mengambilnya di e-commerce dengan konsep marketplace, contohnya Bukalapak, Tokopedia, serta lain-lain.

Untuk lebih lengkapnya kamu bisa baca artikel cara bejualan di Instagram untuk pemula. Disitu dijelaskan semua bagaimana cara membuat akun jualan, strategi jualan, dan lain-lain.

4. Jual jasa kamu


Selain berjualan produk di Instagram, cara mendapatkan uang dari Instagram tanpa modal dengan mudah selanjutnya adalah menjual atau menawarkan jasa kamu. Iya, kamu bisa menjual skil kamu di Instagram dengan cara mempromosikan skil dan keahlian kamu di akun Instagram kamu.

Kamu juga bisa meminta bantuan teman kamu di Instagram untuk membantu mempromosikan jasa kamu.

Ada banyak jasa dan skil yang bisa kamu jual di Instagram seperti jasa desain banner, logo, baliho, desain interior, jasa pembuatan website, jasa penulisan konten, jasa penerjemah, jasa edit video atau foto, dan lain sebagainya.

5. Jual foto di Instagram


Apakah kamu hobi fotografi, baik itu foto pemandangan alam, makanan, gedung, benda-benda mati, manusia, binatang atau kehidupan liar diluar sana yang hasil jepretan kamu itu bagus? Bila iya kamu bisa menjual foto kamu di Instagram loh.

Caranya saat mengupload foto jangan lupa menaruh hashtag popular yang berkaitan dengan tema foto yang kamu upload supaya banyak orang yang melihatnya. Serta kasih juga watermark difoto nya. Nanti bila ada orang yang berminat mau beli kamu bisa kasih file yang tidak ada watermark nya. Mudah kan?

Lihat juga:
Cara mengembalikan akun Instagram yang di blokir
Cara download Instagram Story orang lain
Cara mengatasi copyright di Instagram
Cara melihat Instagram orang yang terkunci tanpa follow

6. Lomba foto


Nah itu patut juga kamu ikuti bila kamu hobi fotografi, sayang kan foto-foto bagus hasil jepretan kamera hp atau digital kamu biarkan begitu saja. Banyak kok lomba foto yang hadiahnya lumayan banyak. Untuk informasi lomba foto kamu bisa mendapatkan pada akun-akun Instagram yang khusus memposting tentang lomba foto terbaru. Cari saja di hashtag #lombafoto.

7. Ikut kuis


Cara mendapatkan uang dari Instagram lainnya selain dengan lomba foto adalah ikut kuis. Di Instagram banyak akun yang menggelar lomba kuis. Syaratnya pun sangat mudah, ada yang cukup meng-repost foto nya di akun kamu, dan mention beberapa orang teman kamu di komentar. Hadiahnya pun sangat menarik, ada yang berupa produk serta uang tunai.

8. Jasa titip jual beli barang


Kamu suka pergi keluar kota atau keluar negeri dan berbelanja? Bisa itu saat travelling atau saat kerja, nah kamu bisa memanfaatkan peluang ini untuk membuka jasa titip jual beli barang. Jasa ini biasanya sering laku saat ada acara pameran, atau peluncuran produk baru suatu brand ternama di suatu kota atau negara dan banyak orang yang menginginkan produk tersebut tapi tidak punya waktu untuk menghadiri.

Kamu bisa memanfaatkan peluang ini dengan cara mengupload foto produk di story kamu dan menanyakan kepada followers kamu apakah berminat titip beli.

9. Cari sponsor


Bila kamu sulit menjual produk kamu, serta para brand-brand tidak kunjung datang mengajak kerja sama, kamu tidak perlu malu dan gengsi untuk menghubungi duluan pihak sponsor siapa tau mereka tertarik setelah melihat isi postingan akun Instagram kamu dan interaksi followers nya.

10. Jual beli akun Instagram


Cara mendapatkan uang dari Instagram yang terakhir adalah dengan cara berjualan akun Instagram itu sendiri. Kamu bisa mencarinya dengan hashtag #jualakuninstagram. Kamu juga bisa menjual akun Instagram kamu dengan harga yang bisa kamu tentukan sendiri.

Itulah cara mendapatkan uang dari Instagram tanpa modal. Asalkan ada niat dan usaha, semua orang bisa mendapatkan uang di Instagram. Silahkan pilih salah satu cara mendapatkan uang dari Instagram diatas yang sesuai dengan kemampuan dan keahlian kamu. Sekian dan semoga bermanfaat!

Artikel lainnya:
Cara mendapatkan like banyak di Instagram
Cara download foto di Instagram
Cara download video di Istagram
Cara cek unfollowers Instagram

4 komentar

takut foto instagram dicomot orang hu.. pernah dulu ambil foto orang di instagram trus bikin akun fb. takutnya kena kejadian utk sendiri hahaha.

ah gampang itu hu, kalau foto nya bagus bisa pake watermark. kalau biasa aja gak perlu karena malas orang nyolong kwkkwwk tentang

Rasanya susah amat naikin follower, padahal udah pakai foto selebgram. sedih

Halo Abdullah,

Postingannya mungkin kurang menarik hehe :D

Tambahkan Komentar

Auto Approve! Silahkan pilih "Name/URL" bila ingin menyisipkan link. Menaruh link hidup di dalam komentar akan sia-sia, karena akan otomatis terhapus. Komentar diluar topik atau bersifat promosi akan dihapus juga. Terimakasih atas pengertiannya :)
EmoticonEmoticon